Nah sebelumnya sudah membahas jenis kata kerja yang berupa kata kerja dengan pelengkap bentuk Verb-ing dan kata kerja yang harus diikuti bentuk infinitive (to-). Sudah hafal kan tentunya? Yak, yang masih belum bisa dilihat-lihat kembali. Pembahasan kali ini masih seputar kata kerja jenis lain. Apa itu? Iya, kata kerja bentuk causatives.
Kata kerja causative dapat diartikan sebagai kata kerja yang memiliki kekuatan (force) seseorang (someone)/ sesuatu (something) melakukan kehendak, keinginan subjek (something or someone). Perhatikan contoh kalimat di bawah ini:
Angin membuat layang-layang ini terbang jauh di atas langit.
Daftar Isi
Dalam bahasa inggris:
Wind makes this kite fly above the sky.
Perhatikan kata ‘makes’ yang artinya membuat, kata kerja ini memiliki force pada layang-layang (something)untuk terbang yang diakibatkan adanya angin (wind). Kata kerja seperti itulah yang dinamakan kata kerja causatives.Contoh lain, perhatikan baik-baik.
I made him go away because of my egoism.
Artinya:
Aku membuatnya pergi jauh karena keegoisanku.
Sekali lagi perhatikan kata ‘made’ yang tak lain bentuk past form dari kata ‘make’ dengan arti membuat, memiliki force pada dia (him) untuk pergi akibat keegoisan saya (I). masih bingung? Sekali lagi contohnya:
– She gets her cakes eaten by her sister
– She gets her sister to eat her cake
Kedua kalimat di atas memiliki maksud arti yang sama hanya penyusunannya berbeda.
– Dia mendapati kuenya dimakan oleh adik perempuanya.
– Dia membuat adiknya memakan kuenya
Perhatikan, kata ‘gets’ di sini berarti mendapati atau membuat, memiliki forcepada adiknya (her sister)untuk memakan kuenya (her cakes). Kata ‘gets’ merupakan kata kerja causatives juga, hanya saja force yang dimiliki lebih lemah daripada ‘make’.
Jadi setelah kata kerja causatives perlu diikuti oleh kata kerja tertentu yang ternyata juga memiliki aturan tertentu juga ya. Apakah setelah kata kerja causatives harus diikuti oleh kata kerja? TIDAK.
Misalnya saja:
I make him happier. (aku membuatnya lebih bahagia)
She gets me cold. (dia mendapati diriku kedinginan)
They made me sad. (mereka membuatku sedih)
Kata kerja causatives berlaku saat diikuti kata kerja lain, artinya dalam satu kalimat ada lebih dari satu kata kerja. Jika kata kerja pertama berupa kata kerja causatives, maka kata kerja selanjutnya harus mematuhi aturan tertentu dalam grammar. Apa saja kata kerja causativesitu? Ada lima jenis kata kerja ini, berikut ini sudah dikelompokkan berdasarkan urutan kekuatan (force)dalam memiliki kehendak/ perintah:
Jumlahnya hanya lima, mudah dihafal bukan? Bagaimana aturan penggunaannya? Mari simak baik-baik penjelasan berikut ini:
MAKE
Contoh kata kerja causative yang pertama. Aturan pola kalimatnya tertera pada tabel di bawah ini, coba dilihat, kata kerja verbs yang mengikuti setelah causative verb!
Subject | make | someone | verb word | |
We | make | Them | Drink | much water |
I | will make | you | Love | me more |
She | makes | him | Leave | her behind |
Subject | make | something | Verb word | |
We | make | the cats | Drink | much water |
I | will make | it | Love | me more |
She | makes | mice | Leave | her behind |
Kesimpulan apa yang diperoleh? Setelah kata kerja causatives, HARUSdiikuti kata kerja beruba verb word (bare verb). Baik itu dilakukan kepada seseorang (someone) atau sesuatu (something), karena nanti untuk kata kerja causatives yang lainnya memiliki aturan tertentu tergantung diikuti someoneatau something.Kata kerja causative ‘make’ bisa dalam bentuk verb word (atau dikenal dengan kata kerja bentuk satu), bentuk past form (kata kerja bentuk 2) dan tentunya bentuk participle (kata kerja bentuk 3), bisa dalam bentuk verb-ing, atau dengan modifikasi beberapa modals.
Contohnya:
Incorrect: They make us dancing this song.
Correct : They make us dance this song.
Incorrect: She makes him gone to the beach.
Correct : She makes him go to the beach.
Incorrect: Emma was making broom sweeping the floor.
Correct : Emma was making broom sweep the floor.
Incorrect: Luna will make kitty to eat some fishes.
Correct : Luna will make kitty eat some fishes.
Incorrect: Theo has made his mate being angry.
Correct : Theo has made his mate be angry
GET
Contoh kata kerja causative yang kedua. Aturan pola kalimatnya tertera pada tabel di bawah ini, coba dilihat, kata kerja verbs yang mengikuti setelah causative verb!!
Subject | get | someone | Infinitive | |
We | get | them | to drink | much water |
I | will get | you | to love | me more |
She | gets | him | to leave | her behind |
Subject | get | something | Participle | |
We | get | her dog | drunk | much water |
I | will get | it | loved | me more |
She | gets | sheep | left | her behind |
Bisa melihat perbedaannya dengan kata kerja causatives ‘make’? iya, setelah someone, HARUSdiikuti kata kerja beruba infinitive. Sedangkan setelah something HARUSdiikuti dengan bentuk kata kerja participle (kata kerja bentuk 3). Kata kerja causative ‘get’ sama halnya dengan ‘make’ bisa dalam bentuk verb word (atau dikenal dengan kata kerja bentuk satu), bentuk past form (kata kerja bentuk 2) dan tentunya bentuk participle (kata kerja bentuk 3), bisa dalam bentuk verb-ing, atau dengan modifikasi beberapa modals
Contoh:
Incorrect: They get us dancing this song.
Correct : They get us to dance this song.
Incorrect: She gets him gone to the beach.
Correct : She gets him to go to the beach.
Incorrect: Emma was getting broom sweeping the floor.
Correct : Emma was getting broom swept the floor.
Incorrect: Luna will get kitty eat some fishes.
Correct : Luna will get kitty eaten some fishes.
Incorrect: Theo has got his mate being angry.
Correct : Theo has got his mate to be angry
HAVE
Lanjut ya contoh kata kerja causative yang ketiga. Aturan pola kalimatnya tertera pada tabel di bawah ini, coba dilihat, kata kerja verbs yang mengikuti setelah causative verb!!
Subject | have | someone | verb word | |
We | have | them | drink | much water |
I | will have | you | love | me more |
She | has | him | leave | her behind |
S | have | something | participle | |
We | have | it | drunk | much water |
I | will have | those goats | loved | me more |
She | has | it | left | her behind |
Apa yang dapat disimpulkan lagi dari pola kalimat di atas? Bisa melihat perbedaannya dengan kata kerja causatives ‘make’ dan ‘gets’? hampir sama, hanya saja setelah someone, HARUSdiikuti kata kerja berupa verb word (bare verb)(hampir sama dengan kata kerja causativesberupa makebukan? Sedangkan setelah something HARUSdiikuti dengan bentuk kata kerja participle (kata kerja bentuk 3) (hampir sama dengan kata kerja causativesberupa get. Kata kerja causative ‘have’ sama halnya dengan ‘make’ dan ‘get’bisa dalam bentuk verb word (atau dikenal dengan kata kerja bentuk satu), bentuk past form (kata kerja bentuk 2) dan tentunya bentuk participle (kata kerja bentuk 3), bisa dalam bentuk verb-ing, atau dengan modifikasi beberapa modals
Contoh:
Incorrect: They have us dancing this song.
Correct : They get us dance this song.
Incorrect: She has him gone to the beach.
Correct : She has him go to the beach.
Incorrect: Emma was having broom sweeping the floor.
Correct : Emma was having broom swept the floor.
Incorrect: Luna will have kitty eat some fishes.
Correct : Luna will have kitty eaten some fishes.
Incorrect: Theo has had his mate being angry.
Correct : Theo has had his mate be angry
LET
Lanjut lagi untuk contoh kata kerja causative yang keempat. Aturan pola kalimatnya tertera pada tabel di bawah ini, coba dilihat, kata kerja verbs yang mengikuti setelah causative verb!
Subject | let | someone | verb word | |
We | let | them | drink | much water |
I | will let | you | love | me more |
She | lets | him | leave | her behind |
Subject | let | something | Verb word | |
We | let | the cats | drink | much water |
I | will let | it | love | me more |
She | lets | mice | leave | her behind |
Yang menarik dari pola kalimat di atas adalah kata kerja causatives ‘let’ SAMAdengan kata kerja causatives bentuk ‘make’. Setelah someonedan something, HARUSdiikuti kata kerja berupa verb word (bare verb). Kata kerja causative ‘let’ sama halnya dengan ‘make’, ‘get’dan ‘have’bisa dalam bentuk verb word (atau dikenal dengan kata kerja bentuk satu), bentuk past form (kata kerja bentuk 2) dan tentunya bentuk participle (kata kerja bentuk 3), bisa dalam bentuk verb-ing, atau dengan modifikasi beberapa modals
Contoh:
Incorrect: They let us dancing this song.
Correct : They let us dance this song.
Incorrect: She lets him gone to the beach.
Correct : She lets him go to the beach.
Incorrect: Emma was letting broom sweeping the floor.
Correct : Emma was letting broom sweep the floor.
Incorrect: Luna will let kitty to eat some fishes.
Correct : Luna will let kitty eatsome fishes.
Incorrect: Theo has let his mate being angry.
Correct : Theo has let his mate be angry
HELP
Lanjut lagi untuk contoh kata kerja causative yang kelima. Aturan pola kalimatnya tertera pada tabel di bawah ini, coba dilihat, kata kerja verbs yang mengikuti setelah causative verb!
Subject | help | someone | verb word/ infinitive | |
We | help | them | drink to drink | much water |
I | will help | you | love to love | me more |
She | helps | him | leave to leave | her behind |
Subject | help | something | Verb word/ infinitive | |
We | help | the cats | drink to drink | much water |
I | will help | it | love to love | me more |
She | helps | mice | leave to leave | her behind |
Apa yang dapat disimpulkan lagi dari pola kalimat di atas? Bisa melihat perbedaannya dengan kata kerja causatives ‘make’, ‘gets’, ‘have’ dan ‘let’?? Setelah someonedan something, HARUSdiikuti kata kerja berupa verb word (bare verb) atau infinitive.Kata kerja causative ‘help’ sama halnya dengan ‘make’, ‘get’, ‘have’dan ‘let’bisa dalam bentuk verb word (atau dikenal dengan kata kerja bentuk satu), bentuk past form (kata kerja bentuk 2) dan tentunya bentuk participle (kata kerja bentuk 3), bisa dalam bentuk verb-ing, atau dengan modifikasi beberapa modals
Contoh:
Incorrect: They help us dancing this song.
Correct : They help us dance this song or They help us to dance this song.
Incorrect: She helps him gone to the beach.
Correct : She helps him go to the beach or She helps him to go to the beach.
Incorrect: Emma was helping broom sweeping the floor.
Correct : Emma was helping broom sweep the floor or Emma was helping broom to sweep the floor.
Incorrect: Luna will help kitty eaten some fishes.
Correct : Luna will help kitty eatsome fishes or Luna will help kitty to eatsome fishes.
Incorrect: Theo has helped his mate being angry.
Correct : Theo has helped his mate be angry or Theo has helped his mate to be angry
Garis merah yang bisa disimpulkan dari kata kerja causativesini adalah kita harus paham minimal perubahan kata kerja baik regular verb dan irregular verb. Jika kalian lupa, bisa dilihat di sini, dan yang paling penting kalian paham pola-pola kalimat untuk setiap kata kerja causatives.Untuk pembahasan berikutnya masih seputar kata kerja causatives dan beberapa exercises untuk kalian semua contoh penggunaan kalimat dengan kata kerja causatives dalam kalimat ataupun sebuah artikel. So stay tune here my dearest readers. See you!!
4 Responses for Mengenal apa itu kata kerja Causatives